Buat Akun Gmail-mu ! (Lengkap dengan Gambar)

Assalamu’alaikum sahabat Tren Ilmu….
Seiring perkembangan jaman, surat-menyurat pun bisa dilakukan dengan media elektronik. Anda bisa mengirim surat (baca Email) dalam beberapa detik sampai ke tujuan dengan selamat.  Nah sebelum anda bisa mengirim email, anda perlu mendaftarkan sebuah akun email. Bagaimana cara mendaftarnya? Gampang sobat… sangat banyak situs-situs yang menyediakan pembuatan email gratis, mulai dari google, yahoo, outlook dan masih banyak lagi.
Tapi pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan bagaimana caranya membuat akun google, lebih tepatnya akun gmail.

Kenapa Mesti buat akun di google?

Sebenarnya tidak masalah anda membuat email dimana saja, namun menurut saya pribadi, pembuatan akun di google sangat membantu anda. Google menyediakan berbagai aplikasi dan setiap aplikasinya itu membutuhkan login dengan gmail anda, Google menghubung semua aplikasinya dengan sebuah akun yang anda buat nanti, jadi anda tidak perlu repot-repot lagi kecuali dengan aplikasi google adsense (membutuhkan pendaftaran lagi).
Oke, tanpa memperpanjang mukaddimah langsung saja kita mulai…



  1. Pertama masuklah ke http://mail.google.com
  2. Klik Buat akun.

                                            
  3. Isi form tersebut, perlu diperhatikan pada pengisian form “isi nama pengguna anda” disitu isilah dengan nama yang unik, misalnya “namaanda123jun” pemberian nama yang unik pada akun anda memudahkan google menerima akun tersebut karena belum dipakai orang.
  4. Buat sandi dengan yang terdiri dari huruf dan angka minimal 8 karakter misalnya (namasaya123).
  5. Isikan captcha dengan tulisan yang tampak pada gambar.

                                     
  6. Beri centang pada “saya setuju dengan persyaratan layanan dan kebijakan privasi google”.
  7. Lalu klik “Langkah Berikutnya”.
  8.  Klik saja “tidak terima kasih”.

                                     
  9. Kemudian klik “Lanjutkan ke mail”

                                    

Nah sampai tahap ini anda sudah dapat menggunakan akun gmail anda, mudah bukan? Semoga bermanfaat J




0 Response to "Buat Akun Gmail-mu ! (Lengkap dengan Gambar)"

Post a Comment

Iklan Bawah Artikel